Awalnya saya bukan apa apa, memulai hobby main radio lagi setelah vacuum cukup lama, dan itu pun dimulai dengan Band Vhf.
Namun setelah bertemu dan kenal dengan Mr President OM Budi Santoso YE1AR, saya tertarik dengan dunia hf, dan mulailah membangun station radio amatir ala kadarnya bersama YB1BIQ. Alhamdulillah saya nikmati hobby ini dengan enjoy, mengisi waktu luang saya yang cukup banyak. Karena saya ingin menikmati masa pensiun saya.
Banyak pengetahuan di bidang amatir radio yang saya dapat dari YBDXPI terutama dari OM Budi Santoso YE1AR. Untuk itu saya mengucapkan banyak terima kasih kepada OM Budi Santoso YE1AR, dan teman teman komunitas YBDXPI, yang telah membimbing dan mengarahkan saya agar hobby bermain radio ini tidak asal asalan, tetapi ada target pencapaiannya.
Terima kasih sekali lagi, sukses untuk YBDXPI, wassalam mualaikum warahmatullahi wa barakatuh,
& 73’ de YD0AVE
“Keep High Spirit For New Entity”