YB8AO 8E3R WWA 2025

Apa yang perlu ditanamkan pada setiap operator yang berperan sebagai aktivator dalam World Wide Award atau kompetisi amatir dunia lainnya adalah karakter juara. Bagi saya, karakter ini harus mencakup konsistensi, kerja keras, penguasaan teknik pile-up, manajemen log yang baik, dan kepatuhan terhadap aturan tim. Tentunya, karakter ini harus didukung oleh antena yang mumpuni dan berkualitas.

Pengalaman saya saat memperkuat tim ORARI 8E3R pada WWA 2025 menunjukkan bahwa meskipun waktu yang tersedia sangat terbatas yakni hanya bisa memancar di malam hari antara pukul 12.00 hingga 14.59 UTC, saya masih sempat meraih skor 5088 QSO dengan menerapkan karakter juara tersebut.

Aspek pertama adalah konsistensi, saya berusaha untuk memancar hampir setiap malam tanpa skip, meskipun hanya untuk satu slot atau selama tiga jam. Kadang-kadang, saya juga mengisi slot kosong untuk menambah poin sekitar satu jam. Meskipun tubuh terasa lelah setelah menjalani rutinitas kerja di siang hingga sore hari, semangat kebersamaan dan keinginan untuk mengharumkan nama amatir Indonesia di kancah internasional mendorong saya untuk tetap konsisten.

Kerja keras adalah aspek berikutnya yang tak kalah penting. Terkadang, ada waktu-waktu di mana jumlah QSO yang didapat sangat sedikit, dan ini bisa membuat semangat ciut. Namun, dengan semangat pantang menyerah, saya tetap berusaha bekerja keras mendulang QSO, baik di saat sepi maupun saat ramai.

Penguasaan teknik dalam menangani pile-up juga merupakan keterampilan yang harus dimiliki oleh setiap operator. Memberikan laporan yang jelas dan cepat sangat penting untuk melayani stasiun hunter selanjutnya. Dengan pendengaran yang baik dalam menyebutkan callsign, kita dapat mencatat log dengan tepat. Untungnya, dalam pelaksanaan WWA, penggunaan log sudah sangat mudah dan otomatis, sehingga memudahkan operator.

Aturan tim adalah hal yang harus dipatuhi, karena kita bekerja menuju satu tujuan yang sama. Pemimpin tim tentunya telah merencanakan langkah-langkah yang harus diambil untuk meraih kemenangan. Mematuhi jadwal operator yang ditentukan ketua tim sangat penting agar perolehan QSO maksimal. Memancar pada frekuensi dan band yang telah ditentukan. Kerja sama tim bisa terganggu jika ada anggota yang tidak mengikuti aturan, seperti memodifikasi jadwal tanpa sepengetahuan tim. Oleh karena itu, penting untuk mempertimbangkan kembali kehadiran anggota seperti ini dalam kegiatan mendatang agar tim tetap solid.

Terakhir, penting untuk menggunakan antena yang mumpuni dan berkualitas. Antena adalah ujung tombak bagi operator dalam menjangkau QSO yang luas. Dengan demikian, jumlah skor dan peringkat yang diraih akan meningkat. Karakter juara dan semangat yang baik akan membawa kita pada top activator dan operator kelas dunia untuk ORARI!
de YB8AO

“Keep High Spirit For New Entity”

Share it :
Posted in: WWA